News Jatim

Pohon Tabebuya Alun-alun Pasuruan Butuh 2 Tahun Lagi Rindang dan Bersemi

Pohon Tabebuya Alun-alun Pasuruan Butuh 2 Tahun Lagi Rindang dan Bersemi
Pohon tabebuya yang ditanam oleh Pemkot Pasuruan. (Dhani Ramadani)

AKURAT.CO, Pelebaran jalan di sekitar Alun-alun Kota Pasuruan tahun lalu mengakibatkan banyak pohon-pohon ditebang. Padahal, pohon-pohon itu sudah berusia lama dan menjadi peneduh kawasan alun-alun.

Pemerintah Kota Pasuruan kemudian mengganti pohon-pohon lama yang dianggap merusak trotoar dengan pohon tabebuya. Sayangnya, pohon tersebut sampai saat ini belum juga bersemi.

"Daun pohonnya belum juga menjulang dan semi gitu. Enak-enak pohon lama yang rindang malah ditebang alasan trotoarnya dirusak pohon," kata Zahid pedagang sekitar alun-alun, Jumat (26/5/2023).

baca juga:

Tidak adanya pepohonan di sekitar alun-alun Kota Pasuruan dirasakan panas dan menyengat kulit langsung.

Lalu, puluhan pohon Tabebuya yang telah ditanam itu kapan mulai bersemi? Ternyata tabebuya membutuhkan waktu sampai 3 tahun baru bisa bersemi dan rindang seperti pohon sakura. Artinya masih butuh 2 tahun lagi pohon tatebuya bisa meneduhkan dan merindangkan di sekitar alun-alun.

"Belum besar pohonnya. Terus kami rawat dan pastikan kondisinya baik-baik semuanya," kata Samsul Rizal Kepala DLHKP Kota Pasuruan.